RSS

Hari Ke 5 (Singapura)

Oleh : Vicky Kurniawan

Setelah 3 hari di Singapura, malam ini kami berencana melanjutkan perjalanan ke Kuala Lumpur dengan naik kereta malam. Setelah check out dan menitipkan tas kepada resepsionis hostel, kami melanjutkan perjalanan ke Stasiun Tanjung Pagar untuk membeli tiket kereta ke Kuala Lumpur. Sengaja tas tidak dibawa karena berdasarkan informasi tidak ada penitipan tas di stasiun tersebut. Dari hostel kami naik bis menuju stasiun. Setelah malang melintang dengan MRT, ini pertama kalinya selama 3 hari kami naik bis umum. Naik bis sama mudahnya dengan naik MRT. Sebelum naik di haltenya tercantum rute dan harga, kita tinggal mencari tujuan dan nomor bis. Pembayaran dapat menggunakan kartu EZ Link atau uang tunai dengan jumlah pas karena supir tidak mau repot-repot dengan kembalian. Seluk beluk tentang jalur bis di Singapura dapat dilihat disini http://www.smrt.com.sg/buses/buses.asp.

Kolam Renang Tertinggi Di Dunia (Marina Bay Sands) Photo By:Reuters

Stasiun Tanjung Pagar

Stasiun ini juga biasa disebut Keppel Road railway station atau Singapore railway station. Merupakan milik Keretapi Tanah Melayu (KTM), operator kereta api Malaysia yang menyewa bangunan dan tanah disekitarnya selama 999 tahun (wow lama banget ya). Tapi menyusul perjanjian atara pemerintah Singapura dan Malaysia pada tahun 2010, per tanggal 1 Juli 2011 nanti bangunan stasiun ini tidak akan digunakan lagi (akan masuk sebagai bangunan konservasi) dan stasiunnya akan dipindahkan lebih mundur lagi di Woodlands Train Checkpoint. Memang sudah lama stasiun ini menjadi ‘bahan pertengkaran’ karena wilayahnya yang berada dalam area Singapura tapi masuk wilayah Malaysia. Akhirnya dicapai kesepakatan Read the rest of this entry »

 
51 Comments

Posted by on June 16, 2011 in Singapura

 

Tags: , , , , ,

Hari Ke 4 (Singapura)

Oleh : Vicky Kurniawan

Hari ini sepagian kami habiskan untuk pindah hotel. Setelah check out dari hotel Ibis Novena , kami naik MRT menuju hostel Rucksack Inn 2 di kawasan Clarke Quay. Hostel ini cukup mudah ditemukan berkat petunjuk arah yang diberikan di websitenya. Setelah menitipkan tas dan makan pagi di hostel, kami naik MRT lagi menuju Suntec City Mall untuk naik bis Hop and Off “Duck and Hippo” yang bermarkas di mall ini. Rencananya hari ini dan besok kami akan keliling kota (city tour) naik bis ini.

Fountain of Wealth Di Suntec City Mall Singapore

City Tour dengan menggunakan bis Hop and Off sangatlah lazim dan banyak ditemukan di berbagai negara. Sepengetahuan saya di Singapura sendiri ada 3 bis yang melayani sistem ini yaitu Funvee Hopper, SIA Hop On Bus dan satu lagi yang akan saya coba Duck and Hippo. Dengan city tour ini penumpang bebas naik atau turun bis di tempat-tempat pemberhentian yang menjadi favorit mereka dan bebas mengeskplorasi tempat-tempat tersebut sesuai keinginan (mau lama atau sebentar), kalau sudah selesai tinggal tunggu di Read the rest of this entry »

 
65 Comments

Posted by on June 8, 2011 in Singapura

 

Tags: , , , , , ,

Hari Ke 3 (Singapura)

Oleh : Vicky Kurniawan

Hari ini kami akan menghabiskan waktu di Universal Studio, salah satu theme park wajib kunjung di Singapura. Theme park yang luasnya sekitar 29 hektar dan baru dibuka tahun 2010 ini termasuk dalam Resort World Sentosa di Sentosa Island. Jadi sekali lagi hari ini kami akan masuk Sentosa. Kami berangkat pagi-pagi dan tidak sarapan dulu karena takut kehabisan tiket. Rencananya kalau sudah dapat tiket baru cari sarapan. Seperti kemarin, kami naik MRT ke Vivo City. Kali ini kami akan masuk Sentosa naik monorail Sentosa Express. Sebelum naik kami mengisi ulang kartu EZ-Link yang hampir habis. Bila punya kartu EZ Link, kita tidak usah antri membeli tiket tapi langsung naik menggunakan kartu EZ link. Tiket monorail ini adalah S$ 3 termasuk biaya entry fee Sentosa.

Universal Studio Singapore

Dari Sentosa Station di Vivo City, kami turun 1 stasiun berikutnya di Waterfront Station. Begitu turun kami langsung disambut oleh bola globe besar yang menjadi ikon Universal Studio. Setelah puas berfoto di depannya kami antri tiket di beberapa booth yang sudah disediakan. Tiket hari biasa lain harganya dengan saat weekend. Untuk itu demi penghematan masuklah pada hari biasa. Harga tiket hari biasa S$ 66 untuk dewasa. Mereka juga menawarkan tiket Sentosa Express yang harganya lebih mahal karena bebas antrian di semua wahana. Perlu diketahui waktu antri tiap wahana pada saat penuh pengunjung berkisar antara 30-60 menit. Jadi kalau punya tiket Read the rest of this entry »

 
40 Comments

Posted by on June 2, 2011 in Singapura

 

Tags: , , ,

Hari Ke 2 (Singapura)

Oleh : Vicky Kurniawan

Pesawat kami mendarat di bandara Changi sekitar jam 08.40. Proses keimigrasian berjalan cepat sehingga 30 menit kemudian kami sudah berjalan menuju Sky Train. Kereta ini membawa kami ke Changi MRT Station yang terletak di basement terminal 2. Sebelum naik MRT, kami membeli EZ-Link Card yang bisa digunakan sebagai alat pembayaran untuk MRT, bis, taksi bahkan pembelian di Mc Donalds, Time Zone atau 7 Eleven (kalau di Indonesia seperti Indomaret lah). Kartu ini memberikan diskon harga untuk setiap perjalanan dan berlaku selama 5 tahun. Satu kartu berharga S$ 12 dengan S$ 5 bernilai sebagai deposit. Anak-anak dengan tinggi diatas 0.9 m wajib memiliki kartu ini.

Kartu EZ-Link yang terkenal itu

Naik MRT(Mass Rapid Transfer)

Bagi yang pertama kali naik MRT jangan bingung karena jalur tertulis jelas diluar dan didalam MRT. Sebelum naik, pastikan kita berada di platform yang benar dengan memperhatikan peta jalur MRT yang selalu ada di tiap stasiun. Sebagai contoh : hotel kami terletak di daerah Novena. Dari peta di bawah, kita ketahui kalau Novena berada dalam jalur merah. Jadi dari Changi Airport (jalur hijau) kita naik MRT sampai Tanah Merah. Dari Tanah Merah kita ambil jalur kearah Joo Koon, karena Novena berada di jalur merah kita turun di stasiun City Hall yang merupakan stasiun interchange ke jalur merah. Di stasiun interchange Read the rest of this entry »

 
83 Comments

Posted by on May 31, 2011 in Singapura

 

Tags: , , , , ,

Hari Ke 1 (Surabaya – Kuala Lumpur)

Oleh : Vicky Kurniawan

Perjalanan dari Malang-Surabaya seperti biasa saya tempuh menggunakan jasa travel. Kali ini saya cukup was-was soal bagasi karena seberapapun usaha saya untuk ‘travel light’ tetap saja ada satu koper Polo ukuran sedang dan satu travel bag yang harus dibawa. Ternyata kekuatiran saya tidak beralasan karena Air Asia mengijinkan membawa tas dan koper saya kedalam kabin (padahal beratnya sekitar 20 kg lho). Sebenarnya ide pengiritan dengan tidak membeli bagasi cukup membuat lelah, karena untuk budget terminal seperti LCCT jarak antara gate dengan pesawat sangat jauuhhhh untuk orang yang jalan sambil menyeret bagasi seberat 20 kg (he he he rasain lu).

Departure Gate LCCT

LCCT (Low Cost Carrier Terminal) sesuai dengan namanya memang tidak seperti bandara utama pada umumnya. Berjarak sekitar 20 km dari KLIA kedua bandara beda kelas tersebut dihubungkan oleh bis NadiKLIA dan KR Travel (harga tiket 1.5 RM) yang berangkat setiap 45 menit dengan jarak tempuh 15 menit. Fasilitasnya benar-benar standar, tidak berkarpet dan minim tempat duduk. Untuk merendahkan Landing Fee, Handling Fee dan Airport Tax, mereka memang tidak menyediakan beberapa fasilitas seperti aerobridge (belalai gajah), koneksi kereta dan lain-lain. Saya sih tidak keberatan sejauh Airport Taxnya tidak mahal (he he he). Anehnya gerbang keberangkatan Read the rest of this entry »

 
22 Comments

Posted by on May 24, 2011 in Kuala Lumpur

 

Tags: , , ,