RSS

Category Archives: Pattaya

Hari Ke 8 : Pattaya – Bangkok – Surabaya (Silverlake Vineyard,Budha Image,Pattaya View Point & Big Budha Hill)

Oleh : Vicky Kurniawan

Hari terakhir liburan, sudah kangen berat ingin memeluk anak-anak. Kalau sedang traveling tanpa anak, hari-hari terakhir merupakan saat terberat. Capek dan kangen terkadang membuat mood jalan-jalan jadi turun. Anyway, penerbangan kami menuju Surabaya akan berangkat jam 19.45 dari Bangkok jadi praktis kami masih punya waktu sehari lagi untuk mengeskplore Pattaya. Untuk perjalanan ke Bangkok, saya sudah memesan jasa antar jemput Bell Travel Service yang akan berangkat jam 15.00 dari Tune Hotel dan diperkirakan akan sampai jam 17.00 di bandara Suvarnabhumi. Karena jam check out Tune Hotel adalah jam 11, maka diputuskan untuk berangkat agak siang dan langsung check out saja. Jadilah jam 08.30 kami check out dan menitipkan tas pada resepsionis. Sarapannya cukup beli nasi bungkus di bapak penjual makanan depan hotel.

Silverlake Winery

Silverlake Vineyard

Sehabis sarapan, kami berkeliling mencari taksi yang mau disewa untuk mengeksplore Pattaya. Sebenarnya cara paling gampang adalah ikut City Tour yang banyak ditawarkan travel agen, tapi setelah browsing sana-sini tidak ada city tour yang pas dihati sehingga akhirnya diputuskan untuk menyewa taksi saja. Kebetulan didekat hotel ada persewaan taksi, setelah tawar menawar yang cukup ketat (pakai aksi walk-out segala) akhirnya diputuskan harga 700 Baht per 4 jam dengan daftar destinasi yang sudah disepakati. Jadi tepat jam 9 pagi kami mulai berangkat untuk mengeksplore kota Pattaya dengan tujuan pertama yaitu Silverlake Vineyard. Read the rest of this entry »

 
63 Comments

Posted by on May 16, 2013 in Pattaya, Thailand

 

Tags: , , , , , , , , , ,

Hari Ke 7 : Pattaya (Koh Samet & Central Festival Pattaya Beach)

Oleh : Vicky Kurniawan

Terletak 80 km di sebelah Selatan Pattaya, Koh Samet merupakan destinasi yang cukup populer bagi turis asing untuk menikmati kelembutan pasir putih dan kejernihan laut semenanjung Thailand. Dengan panjang sekitar 7 km dan lebar 4 km, pulau ini sebenarnya tidak terlalu besar dan masuk dalam kawasan Khao Laern Ya – Mu Ko Samet National Park. Biaya masuk kawasan National Park sebesar 200 B dapat dibayarkan di pelabuhan Ban Phe, Pelabuhan Na Dan dan pelabuhan Hat Sai Kaew. Tapi kalau ikut tour seperti kita, tiket tersebut biasanya sudah termasuk dalam harga paket (tanya danĀ  pastikan dulu sebelum membeli).

Koh Samet (Photo By : stayinthailand.com)

Koh Samet (Photo By : stayinthailand.com)

Sayangnya walaupun sudah dimasukkan dalam kawasan National Park, pembangunan hotel dan bungalow masih saja terus berlangsung yang tentu saja berakibat pada sumber daya pulaunya. Banyak hotel dan bungalow yang membuang air kotornya kelaut dan banyak juga yang landscapenya dibangun tidak sesuai dengan kontur tanah dan pulau. Tapi bagaimanapun juga, keindahan laut dan pantainya tetap menyejukkan jiwa dan merupakan salah satu pilihan destinasi bila pergi ke Pattaya. Untuk paket tour satu hari ke pulau ini saya dikenai biaya 830 B atau sekitar Rp. 249.000. Di dalamnya sudah termasuk transportasi pulang pergi dari hotel ke Koh Samet, biaya masuk pulau dan makan siang. Biaya sewa kendaraan untuk mengeksplore pulau tidak termasuk dalam paket ini. Jadi pada dasarnya mereka hanya mengantar dan memberi makan siang. Perjalanan menuju Koh Samet memakan waktu kurang lebih 3 jam (pulang pergi berarti 6 jam) dengan kesempatan menjelajah pulau hanya 4 jam. Jadi yah, kita memang tua di jalan :). Read the rest of this entry »

 
13 Comments

Posted by on April 20, 2013 in Koh Samet, Pattaya, Thailand

 

Tags: , , , ,

Hari Ke 6 : Pattaya (Pattaya Beach, Wong Amat Beach, Walking Street, & Bali Hai Pier)

Oleh : Vicky Kurniawan

Hari ini kami berencana meninggalkan Bangkok menuju kota pantai paling terkenal, Pattaya. Saya penasaran dengan kota ini karena dulu waktu kecil mama saya sering sekali menyanyikan lagu Pantai Pattaya-nya Dara Puspita (Girls Band Indonesia jaman tahun 60’an) yang memuji-muji keindahan pantainya. Menurut rencana kami akan menginap 2 malam di Pattaya sebelum balik lagi ke Bangkok untuk pulang kembali ke Indonesia. Terletak sekitar 150 km sebelah Selatan Bangkok, kota ini mudah dicapai dengan angkutan umum seperti bis dan minivan. Kalau mau naik bis bisa berangkat dari terminal Ekkamai di bagian Timur Bangkok. Tapi karena malas pergi ke terminal itu, kali ini saya memilih naik bis dari bandara Suvarnabhumi.

Pattaya

Motif utama mengunjungi Pattaya sebenarnya didorong oleh keingintahuan tentang kota dan pantainya. Banyak sekali yang bilang mirip Legian di Kuta Bali. Tapi apa yang saya lihat disini ternyata jauh lebih vulgar :). Bar Beers sudah buka dari pagi dan orang menawarkan masuk ke Bar go-go tanpa melihat usia atau jenis kelamin. Maklum saja Pattaya memang sangat terkenal dengan bar go-go, diskotek, kabaret waria serta Bar Beers-nya. Namun kini tampaknya kota ini berusaha berbenah memperbaiki citra dengan membuka berbagai sarana hiburan untuk keluarga seperti Pattaya Park Water Park, Underwater World dan Mini Siam. Tapi bagi saya pribadi, liburan ke Pattaya tetap saja kurang cocok untuk keluarga dan anak-anak kecuali bila kita ingin menyambungnya dengan kunjungan ke tempat lain. Read the rest of this entry »

 
40 Comments

Posted by on March 29, 2013 in Pattaya, Thailand

 

Tags: , , , , , , , , , ,